pengalaman pengembangan sistem informasi

Posted: 7 Oktober 2010 in Tidak Dikategorikan

Acara reuni SMA 4 Banda Aceh
Sistem informasi adalah kumpulan data yang sistematik yang diolah supaya menjadi informasi untuk mencapai suatu tujuan. Pada sistem harus adanya elemen, penghubung, batasan, lingkungan luar, input, proses, output dan tujuan itu sendiri.
“Ini adalah pengalaman pribadi ketika saya menjadi panitia reuni akbar yang dilaksanakan oleh SMA. Pada acara tersebut panitia membuat pos pendaftaran yang terletak disekolah dan jalan raya didaerahku. Setiap peserta dikenakan biaya Rp.25.000,00 dan mereka mendapatkan kwitansi pembayaran oleh panitia, dan panitia mendata peserta yang akan ikut serta.
Setelah pembayaran dilakukan, peserta boleh ikut serta pada acara yang telah ditentukan waktunya. Peserta yang datang harus memiliki kwitansi pembayaran agar mendapat tiket dan kupon makanan beserta kartu perdana dari sponsor.
Saat kwitansi berubah menjadi tiket, peserta juga berhak mengisi data lengkap termasuk : nama, tempat/tgl lahir, no yg dapat dihubungi, pekerjaan dan tahun kelulusan.
Saat peserta telah datang maka tugas panitia kembali mendata dan membuat locker kepada setiap alumni yang registrasi dan aktif di web sma. Dan data-data ini diberikan ke sekolah. Dan acara ini bertujuan utama untuk meningkatkatkan silaturmi antar alumni dan pihak sekolah.
elemen :web sma, peserta, pihak sekolah
Penghubung: panitia, karena menghubungkan peserta dengan pihak sekolah
Batasan : hanya alumni dan pihak sekolah yang boleh ikut
Lingkungan luar: pihak yang bukan pihak terkait
Input : mendata peserta
Proses : mengolah data peserta
Output : nama peserta berhak mendapatkan tiket
Tujuan : meningkatkan silaturahmi antar alumni dan pihak sekolah
Maap masih belajar, mohon bimbingannya`

Tinggalkan komentar